Paslon 1 BA-IK dan Ribuan Warga Tarik Senam Bareng di Lapangan Sebani.
Sidoarjo, Kabar1News.com – Lapangan Sebani Kecamatan Tarik, Kabupaten Sidoarjo, menjadi pusat kemeriahan pada acara “Senam Bareng” yang digelar oleh H Subandi dan Hj Mbak Mimik paslon nomer 01. Minggu (27/10/2024) pagi.
Acara ini tidak hanya dihadiri oleh ratusan peserta senam, namun juga dimeriahkan oleh musik dari Denoz Music serta penampilan bintang tamu Brodin, Sodiq, Widya Sarma, dan Nilam Dermaga yang membuat suasana semakin meriah.
Warung keliling (warling) menyediakan ribuan sarapan gratis bagi masyarakat yang hadir. Penyediaan kupon untuk membeli ayam 1 kg dan beras 3 Kg seharga @ Rp 10.000.
H Subandi ucapkan terima kasih atas partisipasi dan kehadiran masyarakat dalam acara ini. Dalam kepemimpinannya bersama Gus Muhdlor, di wilayah Tarik sudah terwujud pembangunan betonisasi.
“Mulai Desa Tarik hingga Mlirip sudah dibetonisasi. Selain itu, pembangunan pelebaran jalan dari stasiun Tarik hingga ke Timur sudah terlaksana,” ujarnya.
Jika kami (H Subandi- Hj Mimik) dipercaya masyarakat untuk memimpin Sidoarjo, akan lebih memprioritaskan dan melanjutkan pembangunan di Kecamatan Tarik khususnya dan juga di seluruh Kabupaten Sidoarjo, ungkap Abah Bandi.
Dalam acara senam dan hiburan mendatangkan artis idola, para peserta juga berkesempatan memenangkan berbagai hadiah menarik. Panitia menyediakan ribuan kupon berhadiah, paket sembako murah, serta puluhan doorprize untuk menambah antusias warga yang mengikuti acara ini. Tidak hanya itu, kehadiran calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Mojokerto nomor urut 01 bersama delapan partai pengusung serta tim sukses mereka turut menjadi daya tarik tersendiri bagi pendukung setia.
Acara di lapangan ini berhasil menyatukan warga yang antusias mendukung calon pemimpin mereka sekaligus menikmati kegiatan untuk hidup sehat bersama-sama. (LIZ)