Pameran Tunggal Pelukis Abstrak Tien Hong Bertajuk “Garis, Warna dan Ruang”
Bali, Kabar1News.com – Pelukis abstrak Tien Hong gelar pameran tunggal bertajuk “Garis, Warna, dan Ruang” di Art Gallery, Hotel Griya Santrian, Sanur, Denpasar pada, 19 September 2025.
Diketahui, dalam pameran ini, Tien Hong mengekspresikan kedekatannya dengan alam melalui karya-karya abstrak yang sarat nuansa batin, ritme, serta kebebasan imajinasi.
Selanjutnya, bagi Tien Hong, alam bukan sekadar objek yang ditiru, melainkan ruang bernapas yang menghadirkan spirit untuk dituangkan ke atas kanvas.
“Saya tidak datang untuk menyalin bentuk pepohonan atau panorama, tapi untuk menangkap energi, langkah, dan nuansa yang saya rasakan di tengah alam,” ujar Tien Hong.
Karya-karyanya menampilkan abstraksi visual yang tidak terikat pada bentuk representasional, melainkan pada resonansi pengalaman. Sapuan kuasnya lahir dari interaksi fisik dengan alam dari langkah kaki di tanah lembab, tiupan angin, hingga cahaya yang menembus dedaunan.
Kurator pameran, I Made Susanta Dwitanaya menegaskan, kekuatan karya Tien Hong terletak pada kemampuannya menghadirkan alam sebagai spirit, bukan sekadar lanskap.
“Lukisan-lukisan ini bukan tentang pohon, bukit, atau lembah. Ia tentang bagaimana pengalaman alam membangkitkan rasa, energi, dan kesadaran baru. Visualnya abstrak, tapi rohnya sangat nyata,” katanya.
Pengamat seni rupa, Ni Wayan Pradnyaswari, menambahkan bahwa karya Tien Hong selaras dengan teori embodied cognition, di mana tubuh dan pengalaman fisik menjadi dasar dari proses berpikir kreatif.
“Inilah yang membuat lukisan Tien Hong segar dan berbeda. Ia membawa kita pada dialog batin dengan alam melalui abstraksi,” ungkapnya.
Pameran “Garis, Warna, dan Ruang” diharapkan tidak hanya menjadi tontonan visual, tetapi juga ruang refleksi tentang hubungan manusia dengan alam, sekaligus menghadirkan pengalaman artistik yang membebaskan. (*/D)





















