Medan, Kabar1News.com – Aksi Demo Penolakan harga BBM dari Aliansi Dewan Pimpinan Daerah Sumatera Utara LSM Penjara Pembaharuan Nasional (DPD LSM PENJARA PN), Forum Rakyat dan Aktifis Sumut (FRA – SU) dan Dewan Pimpinan Pusat Solidaritas Angkutan Transportasi Umum – Becak Bermotor (DPD SATU BETOR) berlangsung di PT. MOR PERTAMINA Jalan Putri Hijau Medan. Jum’at (09/09/2022).
Dalam Demo kenaikan harga BBM tersebut, petugas Polrestabes Medan melakukan aksi simpatik, yakni bagi – bagi air mineral kepada pendemo. Polisi juga melakukan aksi pungut sampah.
Wakasat Samapta Polrestabes Medan AKP Ferimon saat diwawancarai awak media mengatakan, pihaknya mengedepankan upaya persuasif dalam pengamanan unjuk rasa ini, sesuai arahan Kapolrestabes Medan Kombes Pol Valentino Alfa Tatareda dan Kasat Samapta Polrestabes Medan Kompol Pardamean Hutahaean.
“Kami berbagi minuman mineral pada puluhan pengunjuk rasa untuk sekedar melepas dahaga mereka, kami juga tak mau saudara – saudara kami saat menyampaikan aspirasinya kelelahan dan kehausan, mereka semua saudara kami juga,” ungkapnya.
Menurutnya, Polrestabes Medan akan mengawal kegiatan unjuk rasa ini sampai akhir. Ia berharap, para pendemo menyampaikan aspirasi kooperatif dan baik.
“Dan kami dari Polrestabes Medan akan berupaya selesai kegiatan unjuk rasa ini untuk membersihkan seputaran lokasi yang didatangi saudara – saudara kami tadi,” pungkasnya. (*/Red)





















