Bojonegoro, Kabar1news.com – Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Pos Bantu Baureno Kabupaten Bojonegoro membasmi sarang tawon di Desa Sumuragung Kecamatan Baureno Kabupaten Bojonegoro Provinsi Jawa Timur, Kamis (16/3/2023) malam.
“Awalnya kami dapat laporan dari pak kades, di sebuah gudang kosong milik pak Kades ada sarang tawon jenis Vespa Affinis (tawon ndas-jawa_red),” ungkap Moh Junaidi, petugas Dinas Damkar Bojonegoro Pos Bantu Baureno. Dikutip Kabar1news.com (16/3) malam.
Dia menjelaskan, karena lokasinya di sebuah gudang yang lumayan sulit, pihaknya sangat berhati-hati.
“Lumayan sulit, sarannya berada di bawah kasur spring bed yang tidak terpakai,
jadi kita perlu ekstra hati-hati,” jelasnya.

Sementara itu, Kepala Desa Sumuragung, H. Matasim mengatakan, dirinya menghubungi Dinas Damkar Bojonegoro Pos Bantu Baureno terkait adanya sarang tawon di gudangnya.
“Tawon ini membahayakan, jadi kami menghubungi Damkar” katanya.
Matasim sangat mengapresiasi kesigapan tim Damkar Bojonegoro pos Bantu Baureno, membasmi sarang tawon.
“Tim Damkar benar-benar tanggap, kami sangat mengapresiasi,” imbuhnya. (Imam)