Masa Tenang Pemilu Terpantau Aman, Kapolsek Maduran Mengapresiasi.
Lamongan, Kabar1News.com – Pemilu 2024 tinggal 2 hari lagi, suasana di wilayah Kecamatan Maduran Kabupaten Lamongan terpantau aman. Kapolsek Maduran, Iptu Sudianto mengapresiasi dan berterima kasih kepada seluruh lapisan masyarakat yang sudah menciptakan suasana kondusif.
“Kami sangat mengapresiasi, terimakasih kepada seluruh warga Maduran yang sudah menjaga kondusifitas masa tenang Pemilu 2024 yang tinggal 2 hari lagi,” ungkapnya saat ngopi bareng sejumlah warga dan perangkat desa di sebuah warung depan Kantor Kecamatan Maduran, Kabupaten Lamongan Provinsi Jawa Timur, Senin (13/2/2024) siang.
Tak hanya itu, Kapolsek juga mengajak masyarakat tetap menjunjung tinggi nilai-nilai demokrasi, kebebasan menentukan pilihan tanpa ada intimidasi dari pihak manapun.
“Pilihan boleh beda, tapi harus tetap menjunjung tinggi nilai-nilai demokrasi,” imbuhnya.
Iptu Sudianto menegaskan, TNI-POLRI akan tetap menjaga netralitas dalam pesta demokrasi yang digelar 5 tahun sekali.
“Netralitas TNI-POLRI harga mati, karena ASN adalah abdi negara yang wajib melayani dan mengayomi masyarakat,” pungkasnya. (Imam)





















