Bojonegoro, Kabar1News.com – Badan Usaha Milik Desa “Wahana Sejahtera” Desa Mejuwet Kecamatan Sumberrejo Kabupaten Bojonegoro Provinsi Jawa Timur menggelar Musyawarah Desa (Musdes) di Punden Kidul Desa setempat, Rabu (09/11/2022) pagi.
Musdes yang dihadiri Muhadi Kepala Desa Mejuwet, Waris Ketua BPD Mejuwet, Irfansyah Pendamping BUMDesa Kecamatan Sumberrejo Kabupaten Bojonegoro, Ketua Karang Taruna, RT/RW, LPMD, Tokoh Agama dan Masyarakat ini membahas Bantuan Keuangan Khusus (BKK) dari Pemkab Bojonegoro senilai Rp. 100.000.000,- untuk Ketahanan Pangan.
Abdul Aziz, Ketua BUMDesa “Wahana Sejahtera” Mejuwet mengatakan, BKK senilai seratus juta rupiah ini dikhususkan untuk ketahanan pangan.
“Alhamdulillah, dan ini nanti kita gunakan untuk pembelian hasil pertanian sesuai dengan Juklak dan juknisnya,” ucapnya. Dikutip Kabar1News.com (9/11/2022) siang.
“Hari ini kita mengundang unsur masyarakat termasuk pendamping BUMDesa Kecamatan Sumberrejo dan Kepala Desa untuk membahas BKK ini,” lanjut ketua BUMDesa Mejuwet.
Melalui unit Pertanian, BKK akan dimanfaatkan untuk pembelian hasil pertanian (jagung-red).
“Umumnya di Desa Mejuwet adalah padi, namun saat ini masih mulai musim tanam pertama, jadi kita akan membeli hasil komoditi lain yang ada di wilayah Desa Mejuwet yaitu jagung walaupun dari luasan lahannya relatif kecil,” imbuh Aziz.
Sementara itu, Pendamping BUMDesa Kecamatan, Irfansyah menyampaikan, sesuai nomenklaturnya bahwasanya BKK ini untuk ketahanan pangan.
“Yakni pembelian hasil pertanian, baik padi, jagung maupun hasil holtikultura,” ungkapnya.
Dikesempatan yang sama, Kepala Desa Mejuwet mengatakan, selaras dengan program prioritas Desa Mejuwet yaitu di sektor pertanian. Selain itu, pihaknya mengupayakan dari segi sarana dan prasarana petani, yaitu pembenahan saluran irigasi dan pembangunan sumur bor untuk petani, sebagai sumber air alternatif lain selain air dari waduk pacal.
“Sedangkan BKK untuk pembelian hasil panen petani, sesuai Harga Patokan Pemerintah (HPP) dari Bulog. Agar hasil panen petani stabil & sesuai dengan harapan,” jelasnya.
Muhadi berharap kepada BUMDesa “Wahana Sejahtera ”
memanfaatkan BKK ini dengan maksimal.
“Semoga dengan BKK dari Pemkab Bojonegoro ini bisa memajukan BUMDesa Wahana Sejahtera dan nanti hasilnya mampu menyumbang PAD Desa Mejuwet,” harapnya. (Imam)





















