ALMISBUN Dampingi Masyarakat Ke Kejatisu Laporkan Mafia Tanah
Medan,Kabar1News.Com – Dugaan Praktek Mafia Tanah dilaporkan ke Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara oleh Aliansi Masyarakat Indonesia Sekitar Perkebunan (ALMISBUN) dan Korban mafia tanah.
Indra Mingka, Ketua ALMISBUN Prov. Sumut diruangan SPKT Kejati Sumut bersama rekannya Thamri Husni Harahap, S.Sos untuk memberi laporan mafia tanah, Rabu, (19/10/2022).
“Ini kita masukkan surat resmi dengan No. Khusus, dan Hal Laporan terkait dugaan praktek mafia tanah”, ungkapnya.
Berdasarkan keterangan korban (SZM), mendapat informasi bahwa lahan seluas 83,7 Ha di Dusun V Desa Sei Tempurug, Kec. Kepayang Timur ada pihak lain mengusulkannya untuk penerbitan Hak Atas Tanah (HAT) miliknya.
Mengetahui hal ini, korban langsung melakukan kross cek ke kantor ATR BPN Asahan pada hari Senin, tgl 17 Oktober 2022.
Hasilnya, di kantor BPN itu korban melihat bahwa lahannya benar telah diusulkan pihak lain dan telah dilakukan pengukuran sebagai syarat untuk proses penerbitan Sertifikat Hak Milik (SHM).
“Diduga pelakuanya adalah seorang pengusaha kebun sawit, bekerja sama dengan aparat Pemerintah setempat mengusulkan tanah Korban (SZM) melalui Program PRONA, sedangkan korban tidak tahu”, ungkap Indra Mingka, Ketua ALMISBUN Prov. Sumut.
Dia (Indra Mingka) mengatakan, bahwa Modus operandinya diduga mengusulkan lahan kebun sawit seluas 127 Ha masuk program PRONA di ATR BPN Asahan, lahan korban sempadan dengan lahan pengusaha sawit itu. Sekalian saja dimoduskan keareal lahan orang lain (korban_red) dengan cara-cara Mafia Tanah.
“Ini jelas cara dan modus Mafia Tanah, makanya kita laporkan ke Kejaksaan Tinggi Sumut, agar dilakukan penyelidikan dan penyidikan”, kata Ketua ALMISBUN Prov. Sumut, Indra Mingka.
Harapan Korban, agar Mafia Tanah yang telah mencoba-coba merampas haknya agar segera diproses secara hukum.
ALMISBUN akan mengawal terus laporan ini, agar jelas duduk perkaranya, dan akan kelihatan siapa, Mafianya yang akan terjerat dan dituntut dimuka Pengadilan demi wajah keadilan yang elok itulah Motto Perjuangan ALMISBUN untuk Rakyat Sumut, katanya. (JM)
Jurnalis media :
Kabiro Medan : Chairul Jamal, S.Sos.I





















